Peduli SDA, Mahasiswa Kukerta STAIM Sumenep Gelar Seminar Ekonomi

- Pewarta

Kamis, 3 Februari 2022 - 15:45 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Seminar Ekonomi yang digelar Posko Pemoeda II Kukerta Tahun Akademik 2021/2022 STAIM Sumenep di Desa Larangan Barma, Kecamatan Batuputih, Sumenep. (Foto Rafiqi for SalamNews.Id)

Sumenep, SalamNews.Id – Mahasiswa Sekolah Tinggi Agama Islam Miftahul Ulum (STAIM) Sumenep yang tergabung dalam Kuliah Kerja Nyata (Kukerta) Posko II menggelar Seminar Ekonomi.
Seminar tersebut mengangkat tema “Meningkatkan Produktivitas Ekonomi Masyarakat dengan Optimalisasi Pemanfaatan Sumber Daya Alam”. Seminar diletakkan di Balai Desa Larangan Barma, Kecamatan Batuputih, Kamis, 3 Februari 2022.
Kurang lebih 150 peserta hadir dalam seminar tersebut. Terdiri dari seluruh elemen masyarakat Desa Larangan Barma, Kepala Desa dan Forkopimka Kecamatan Batuputih.
Panitia seminar juga menghadirkan Wakil Bupati Sumenep, Nyai Hj. Dewi Khalifah sebagai Keynote Speaker.
Ketua Panitia Moh Choirul Anam berharap, dengan menghadirkan Wakil Bupati Sumenep, masyarakat bisa berdialektika langsung tentang potensi sumber daya alam (SDA) yang ada di Desa Larangan Barma.
Masyarakat juga dapat mendengarkan pandangan Wabup Nyai Eva tentang optimalisasi pemanfaatan SDA untuk meningkatkan perekonomiannya.
“Kami juga berharap masyarakat mendapatkan pendampingan langsung mengenai produk yang sudah ada agar segmentasi pasarnya tidak hanya regional, tapi bisa tembus nasional, syukur-syukur tembus pasar internasional,” kata Choirul.
Baca Juga: Wabup Nyai Eva: Sumber Produk UMKM Harus Dijaga
Camat Batuputih Agus Suprayogi mengapresiasi tema seminar yang diangkat mahasiswa Posko II Kukerta STAIM Sumenep. Dia menilai tema optimalisasi pemanfaatan SDA sangat menarik.
“Melihat kondisi Batuputih yang memang mengandung kekayaan sumber daya alam yang melimpah, ini menjadi hal yang harus untuk terus dikawal,” kata Camat Agus.
Sementara Kepala Desa Larangan Barma, H. Nawi mengatakan, pihaknya sangat mendukung kegiatan yang dilakukan oleh peserta Kukerta STAIM Sumenep. Terutama pendampingan dan pengabdian yang dilakukan kepada masyarakat.
“Semoga kegiatan teman-teman Kukerta STAIM Sumenep ini tetap berkelanjutan dan yang dicita-citakan terwujud,” harap H. Nawi. (Rafiqi/Rifqi)
Baca Juga :  Banten Siap Mendunia: Stadion Bertaraf Nasional Dipuji Erick Thohir

Berita Terkait

PDI Perjuangan Sumenep Perkuat Komitmen Lingkungan dengan Aksi Penanaman Pohon di TPA Torbang
Belajar Langsung dari Alam Tim Literasi SMAS Plus Miftahul Ulum Kunjungi Pabrik Minyak Kayu Putih Perhutani
Penyegaran Birokrasi Sumenep: Bupati Fauzi Rotasi Pejabat Strategis OPD
RSUD dr H Moh Anwar Siapkan Layanan Spesialis Urologi
Dinkes Sumenep Catat Penurunan Kasus DBD, Jumantik dan Edukasi Dinilai Efektif
Modus Rapi Mafia BBM di Sumenep Solar Subsidi Ditimbun, Petani Terlantar
Pastikan Layanan Publik Optimal, Wabup Sumenep Tinjau Puskesmas Rubaru dan Manding
RSUD dr. H. Moh. Anwar Sumenep: Transformasi Menuju Rumah Sakit Modern dan Berstandar Nasional

Berita Terkait

Jumat, 16 Januari 2026 - 13:58 WIB

PDI Perjuangan Sumenep Perkuat Komitmen Lingkungan dengan Aksi Penanaman Pohon di TPA Torbang

Rabu, 14 Januari 2026 - 19:53 WIB

Belajar Langsung dari Alam Tim Literasi SMAS Plus Miftahul Ulum Kunjungi Pabrik Minyak Kayu Putih Perhutani

Rabu, 14 Januari 2026 - 19:41 WIB

Penyegaran Birokrasi Sumenep: Bupati Fauzi Rotasi Pejabat Strategis OPD

Jumat, 9 Januari 2026 - 19:56 WIB

RSUD dr H Moh Anwar Siapkan Layanan Spesialis Urologi

Jumat, 9 Januari 2026 - 17:34 WIB

Dinkes Sumenep Catat Penurunan Kasus DBD, Jumantik dan Edukasi Dinilai Efektif

Kamis, 8 Januari 2026 - 11:27 WIB

Pastikan Layanan Publik Optimal, Wabup Sumenep Tinjau Puskesmas Rubaru dan Manding

Rabu, 7 Januari 2026 - 19:14 WIB

RSUD dr. H. Moh. Anwar Sumenep: Transformasi Menuju Rumah Sakit Modern dan Berstandar Nasional

Rabu, 7 Januari 2026 - 10:55 WIB

Reformasi Hukum Pidana Belum Tuntas: KUHP–KUHAP Baru Tanpa Perampasan Aset Koruptor

Berita Terbaru

Berita

RSUD dr H Moh Anwar Siapkan Layanan Spesialis Urologi

Jumat, 9 Jan 2026 - 19:56 WIB