BPRS Bhakti Sumekar Dapat Penghargaan Sebagai ” Penggerak Literasi Keuangan” JMSI Award 2024.

- Pewarta

Kamis, 12 September 2024 - 20:58 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sumenep, Salam News. Id – BPRS Bhakti Sumekar Sumenep  mendapat penghargaan dari  JMSI Award 2024 yang di terima langsung  oleh Direktur Utama BPRS Bhakti Sumekar (kiri), H. Hairil Fajar, Secara simbolis diberikan langsung oleh Ketua JMSI Sumenep, Supanji (kanan). (M.Hendra.E/MaduraPost) sebagai ” Penggerak Literasi Keuangan” JMSI Award 2024.

Terpantau acara tersebut berlangsung meriah dengan dihadiri sejumlah tokoh masyarakat, pejabat daerah, dan perwakilan media lokal.

Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi atas kontribusi H. Hairil Fajar dalam memajukan literasi keuangan di Kabupaten Sumenep, khususnya melalui program-program BPRS Bhakti Sumekar yang berhasil meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pengelolaan keuangan syariah.

Ucapan KPU-HPN 2025

sebagaimana disampaikan H. Hairil Fajar mengungkapkan rasa syukur dan tekadnya untuk terus berinovasi dalam memajukan sektor keuangan syariah di Indonesia khususnya Jawa Timur.

“Alhamdulillah, saya sangat bersyukur atas penghargaan ini. Penghargaan sebagai ‘Penggerak Literasi Keuangan’ tentu bukan hanya untuk saya pribadi, tetapi juga untuk seluruh tim di BPRS Bhakti Sumekar yang telah bekerja keras dalam memajukan literasi keuangan, khususnya keuangan syariah, di Kabupaten Sumenep,” kata H. Fajar dalam keterangannya, Kamis (12/9).

Baca Juga :  Dukcapil Sumenep Untuk Mempermudah Masyarakat Luncurkan Mobil Pelayanan

Menurutnya, hal ini adalah wujud nyata dari komitmen BPRS Bhakti Sumekar untuk terus memberikan edukasi dan pemahaman yang lebih baik kepada masyarakat terkait pengelolaan keuangan yang sehat dan sesuai prinsip syariah.

“Penghargaan ini juga menjadi motivasi bagi kami untuk lebih meningkatkan program-program literasi keuangan yang dapat menjangkau lebih banyak kalangan, dari masyarakat umum hingga pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah,” kata Fajar menerangkan.

Ke depan, pihaknya berencana memperluas jangkauan edukasi dan bekerja sama lebih erat dengan berbagai pihak, agar literasi keuangan dapat terus berkembang di Sumenep dan sekitarnya.

Baca Juga :  Rancang Renstra 2023, DPC PWRI Sumenep Gelar Raker di Malang

“Saya berharap upaya ini dapat membantu masyarakat kita untuk lebih bijak dalam mengelola keuangan, sehingga bisa menciptakan kesejahteraan yang lebih merata dan berkelanjutan,” jelas Fajar.

Sementara itu, Ketua JMSI Sumenep, Supanji dalam sambutannya menyatakan, bahwa peran tokoh seperti H. Hairil Fajar sangat penting dalam membangun sinergi antara dunia perbankan dan media untuk meningkatkan pemahaman masyarakat mengenai keuangan yang sehat dan bertanggung jawab.

“Harapan kami penghargaan ini dapat menjadi motivasi bagi para pelaku industri keuangan lainnya untuk terus mengedepankan edukasi finansial kepada masyarakat,” kata Supanji.

Kegiatan JMSI Award 2024 sekaligus pelantikan pengurus JMSI Sumenep periode 2024-2027 ini diharapkan dapat memperkuat kolaborasi antara media dan berbagai sektor dalam memajukan pembangunan daerah, terutama dalam meningkatkan kualitas literasi keuangan di tengah masyarakat.(*)

Berita Terkait

Belajar Langsung dari Alam Tim Literasi SMAS Plus Miftahul Ulum Kunjungi Pabrik Minyak Kayu Putih Perhutani
Penyegaran Birokrasi Sumenep: Bupati Fauzi Rotasi Pejabat Strategis OPD
RSUD dr H Moh Anwar Siapkan Layanan Spesialis Urologi
Dinkes Sumenep Catat Penurunan Kasus DBD, Jumantik dan Edukasi Dinilai Efektif
Modus Rapi Mafia BBM di Sumenep Solar Subsidi Ditimbun, Petani Terlantar
Pastikan Layanan Publik Optimal, Wabup Sumenep Tinjau Puskesmas Rubaru dan Manding
RSUD dr. H. Moh. Anwar Sumenep: Transformasi Menuju Rumah Sakit Modern dan Berstandar Nasional
Reformasi Hukum Pidana Belum Tuntas: KUHP–KUHAP Baru Tanpa Perampasan Aset Koruptor

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 19:53 WIB

Belajar Langsung dari Alam Tim Literasi SMAS Plus Miftahul Ulum Kunjungi Pabrik Minyak Kayu Putih Perhutani

Rabu, 14 Januari 2026 - 19:41 WIB

Penyegaran Birokrasi Sumenep: Bupati Fauzi Rotasi Pejabat Strategis OPD

Jumat, 9 Januari 2026 - 19:56 WIB

RSUD dr H Moh Anwar Siapkan Layanan Spesialis Urologi

Jumat, 9 Januari 2026 - 17:34 WIB

Dinkes Sumenep Catat Penurunan Kasus DBD, Jumantik dan Edukasi Dinilai Efektif

Kamis, 8 Januari 2026 - 11:27 WIB

Pastikan Layanan Publik Optimal, Wabup Sumenep Tinjau Puskesmas Rubaru dan Manding

Rabu, 7 Januari 2026 - 19:14 WIB

RSUD dr. H. Moh. Anwar Sumenep: Transformasi Menuju Rumah Sakit Modern dan Berstandar Nasional

Rabu, 7 Januari 2026 - 10:55 WIB

Reformasi Hukum Pidana Belum Tuntas: KUHP–KUHAP Baru Tanpa Perampasan Aset Koruptor

Selasa, 6 Januari 2026 - 17:20 WIB

RSUD dr H Moh Anwar Sumenep Siap Jadi Rumah Sakit Berbasis Kompetensi Nasional

Berita Terbaru

Berita

RSUD dr H Moh Anwar Siapkan Layanan Spesialis Urologi

Jumat, 9 Jan 2026 - 19:56 WIB