IMKS Geruduk Pemkab Sumenep, Tuntut PT Sumekar Line Segera Mengoperasikan Kapal DBS I & III

- Pewarta

Senin, 7 Maret 2022 - 07:31 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sumenep, Salam News. Id – Puluhan mahasiswa dari Ikatan Mahasiswa Kangean Sumenep (IMKS) menggelar aksi unjuk rasa di depan kantor Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep, Jawa Timur, pada Senin (07/03/2022) pagi. 

Unjuk rasa IMKS dilakukan untuk menyoal transportasi laut berupa kapal Dharma Bahari Sumekar (DBS) I dan III yang tidak beroperasi selama beberapa bulan. Sehingga akses transportasi penyebrangan warga kepulauan tersendat, karena kapal yang berlayar memuat penumpang hanya ada satu dalam seminggu. 

Ucapan KPU-HPN 2025

Dalam pantauan Salamnews.id, dalam aksi unras itu terlihat mahasiswa membawa sejumlah peralatan aksi berupa bendera Merah Putih, bendera IMKS, poster dan kain bertuliskan ‘segera operasikan kapal’ untuk menyampaikan aspirasi mereka. 

Baca Juga :  Meningkatkan Standar Keamanan: Workshop FIFA-PSSI untuk Keselamatan Stadion Sepak Bola Indonesia

“Lebih butuh kapal dari pada ayang,” tulis massa aksi di salah satu posternya. 

Selama aksi tersebut, massa aksi menyampaikan berbagai keluhan yang dirasakan mahasiswa dan warga kepulauan ketika kapal milik Pemkab Sumenep itu tidak beroperasi, hingga menyebabkan berbagai aktivitas perekonomian dan aktivitas lainnya terganggu. 

“Kami butuh transportasi sebagai akses keluar masuk masyarakat dalam melakukan pekerjaan maupun pendistribusian barang dari kepulauan dan daratan,” kata Korlap Aksi, Ahmad Hari Hasan dalam orasinya. 

Baca Juga :  Bupati Sumenep Lepas 163 CJH Status Cadangan Tahun 2023

Adapun tuntutan yang diinginkan oleh IMKS, di antaranya :

1. Mendesak PT Sumekar (Perseroda) agar segera memperbaiki dan mengoperasikan kapal DBS I dan III,

2. Mencarikan alternatif kapal sebagai pengganti kapal DBS I dan II selama masa docking (perawatan) sebelum memasuki bulan Ramadhan, dan

3. Mengevaluasi manajemen PT Sumekar (Perseroda) baik secara instansi maupun pelayanan. 

Hingga berita ini dinaikkan, massa aksi masih melakukan unras dengan berorasi di depan kantor Pemkab Sumenep, berharap untuk ditemui langsung oleh Bupati Sumenep.(Jhon)

Berita Terkait

BPRS Bhakti Sumekar Buka Kantor Cabang Pasean Pamekasan
Pemkab Sumenep Bergerak Cepat Tangani Dampak Gempa Salurkan Logistik
Bupati Fauzi Pastikan Bantuan Tiba Cepat untuk Korban Gempa Sumenep
Gempa Magnitudo 6,5 Guncang Sumenep
Pesan Tegas Bupati Sumenep PPPK Wajah Pemerintah di Mata Rakyat
Workshop Digitalisasi Marketing & Affiliate: Wujud Nyata Pengabdian UNIA Bersama Ansor & Fatayat NU Banasare
Bupati Fauzi Tekankan Integritas dan Moralitas PPPK Sumenep
Semangat Guru SMP Plus Miftahul Ulum Mewujudkan Generasi Berkualitas melalui Pembelajaran Mindfull Meaningfull dan Joifull

Berita Terkait

Rabu, 1 Oktober 2025 - 22:43 WIB

BPRS Bhakti Sumekar Buka Kantor Cabang Pasean Pamekasan

Rabu, 1 Oktober 2025 - 14:34 WIB

Pemkab Sumenep Bergerak Cepat Tangani Dampak Gempa Salurkan Logistik

Rabu, 1 Oktober 2025 - 14:25 WIB

Bupati Fauzi Pastikan Bantuan Tiba Cepat untuk Korban Gempa Sumenep

Rabu, 1 Oktober 2025 - 14:16 WIB

Gempa Magnitudo 6,5 Guncang Sumenep

Selasa, 30 September 2025 - 21:35 WIB

Pesan Tegas Bupati Sumenep PPPK Wajah Pemerintah di Mata Rakyat

Selasa, 30 September 2025 - 14:14 WIB

Bupati Fauzi Tekankan Integritas dan Moralitas PPPK Sumenep

Selasa, 30 September 2025 - 10:40 WIB

Semangat Guru SMP Plus Miftahul Ulum Mewujudkan Generasi Berkualitas melalui Pembelajaran Mindfull Meaningfull dan Joifull

Selasa, 30 September 2025 - 09:23 WIB

Aliansi BEM Gelar Maulid Nabi dan Ngaji Kebangsaan

Berita Terbaru

Berita

BPRS Bhakti Sumekar Buka Kantor Cabang Pasean Pamekasan

Rabu, 1 Okt 2025 - 22:43 WIB

Berita

Gempa Magnitudo 6,5 Guncang Sumenep

Rabu, 1 Okt 2025 - 14:16 WIB