Maskapai Citilink Resmi Buka Penerbangan Rute Sumenep-Surabaya Pulang-Pergi

- Pewarta

Jumat, 29 April 2022 - 13:49 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy


Sumenep, Salam News. Id – Maskapai Citilink resmi melayani penerbangan rute Sumenep-Surabaya Pulang-Pergi (PP). Penerbangan perdana dilakukan di Bandara Trunojoyo Sumenep, Jum’at (29/4/2022) siang.

Ucapan KPU-HPN 2025

Pada penerbangan perdana itu, Bupati Sumenep Achmad Fauzi ikut terbang menuju Surabaya. Nantinya, Citilink akan melayani penerbangan setiap hari Jum’at dan Sabtu dalam setiap minggunya.

Maskapai penerbangan Citilink hadir untuk meningkatkan konektivitas antardaerah dengan melakukan penerbangan perdana rute baru Surabaya – Sumenep dan sebaliknya.

“Penerbangan perdana dengan keyakinan dapat mendongkrak perekonomian di pulau Madura,” kata Bupati Sumenep, Achmad Fauzi kepada sejumlah media.

Potensi pariwisata di Kabupaten Sumenep, diyakini Bupati Fauzi, akan mampu meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan.

Baca Juga :  Pihak Puskesmas Batang Batang Kunjungi Keluarga Korban, Anwar : Percuma Dikunjungi, Upaya Kami Tetap Berlanjut

“Ini menjadi daya tarik tersendiri, bisa berkolaborasi dengan agen travel yang ada di Sumenep untuk meningkatkan minat menggunakan Citilink, tentu dalam rangka menjual potensi wisata yang ada,” sebutnya.

Untuk itu, Pemerintah Daerah berjanji memberikan dukungan penuh maskapai penerbangan dengan berkolaborasi dengan sejumlah Kabupaten lain di Madura.

“Di Bangkalan kan kita tahu sering macet, nanti akan koordinasikan dengan kepala daerah lainnya di Madura agar memanfaatkan penerbangan yang ada di Sumenep,” tegasnya.

Dikonfirmasi terpisah, Direktur Utama Citilink Dewa Kadek Rai menyampaikan, penerbangan rute baru Sumenep – Surabaya dan sebaliknya merupakan komitmen Citilink dalam meningkatkan aksesibilitas transportasi khususnya transportasi udara.

Baca Juga :  Kapolsek Rubaru Dan Kepala Desa Turun Lansung, Akibat Hujan Deras, Rumah Warga Pakondang Roboh

“Masyarakat dapat melakukan perjalanan dengan waktu yang lebih singkat dan efisien,” kata Dewa.

Dewa menambahkan, momen pembukaan rute yang bertepatan dengan season Lebaran 2022 ini diharapkan mampu mengakomodasi kebutuhan masyarakat yang hendak melakukan perjalanan mudik untuk merayakan Lebaran di kampung halaman masing-masing.

“Penerbangan rute Surabaya–Sumenep dan sebaliknya akan beroperasi setiap hari Jumat dan Minggu,” sebutnya.

Untuk diketahui, Citilink merupakan maskapai penerbangan yang berada di bawah naungan Garuda Indonesia Group yang melayani penerbangan dengan sistem dari kota ke kota. (Jon).

Berita Terkait

PDI Perjuangan Sumenep Perkuat Komitmen Lingkungan dengan Aksi Penanaman Pohon di TPA Torbang
Belajar Langsung dari Alam Tim Literasi SMAS Plus Miftahul Ulum Kunjungi Pabrik Minyak Kayu Putih Perhutani
Penyegaran Birokrasi Sumenep: Bupati Fauzi Rotasi Pejabat Strategis OPD
RSUD dr H Moh Anwar Siapkan Layanan Spesialis Urologi
Dinkes Sumenep Catat Penurunan Kasus DBD, Jumantik dan Edukasi Dinilai Efektif
Modus Rapi Mafia BBM di Sumenep Solar Subsidi Ditimbun, Petani Terlantar
Pastikan Layanan Publik Optimal, Wabup Sumenep Tinjau Puskesmas Rubaru dan Manding
RSUD dr. H. Moh. Anwar Sumenep: Transformasi Menuju Rumah Sakit Modern dan Berstandar Nasional

Berita Terkait

Jumat, 16 Januari 2026 - 13:58 WIB

PDI Perjuangan Sumenep Perkuat Komitmen Lingkungan dengan Aksi Penanaman Pohon di TPA Torbang

Rabu, 14 Januari 2026 - 19:53 WIB

Belajar Langsung dari Alam Tim Literasi SMAS Plus Miftahul Ulum Kunjungi Pabrik Minyak Kayu Putih Perhutani

Rabu, 14 Januari 2026 - 19:41 WIB

Penyegaran Birokrasi Sumenep: Bupati Fauzi Rotasi Pejabat Strategis OPD

Jumat, 9 Januari 2026 - 19:56 WIB

RSUD dr H Moh Anwar Siapkan Layanan Spesialis Urologi

Jumat, 9 Januari 2026 - 17:34 WIB

Dinkes Sumenep Catat Penurunan Kasus DBD, Jumantik dan Edukasi Dinilai Efektif

Kamis, 8 Januari 2026 - 11:27 WIB

Pastikan Layanan Publik Optimal, Wabup Sumenep Tinjau Puskesmas Rubaru dan Manding

Rabu, 7 Januari 2026 - 19:14 WIB

RSUD dr. H. Moh. Anwar Sumenep: Transformasi Menuju Rumah Sakit Modern dan Berstandar Nasional

Rabu, 7 Januari 2026 - 10:55 WIB

Reformasi Hukum Pidana Belum Tuntas: KUHP–KUHAP Baru Tanpa Perampasan Aset Koruptor

Berita Terbaru

Berita

RSUD dr H Moh Anwar Siapkan Layanan Spesialis Urologi

Jumat, 9 Jan 2026 - 19:56 WIB